Madrasah selain sebagai tempat untuk belajar ilmu pengetahuan, juga nyatanya berperan memberikan ruang kepada para santri untuk melakukan eksplorasi minat dan bakat kepemimpinan dalam diri mereka. Seiring bertambahnya usia, kematangan cara berpikir mereka juga harus diarahkan, dibina, dan dilatih untuk menghadapi berbagai macam persoalan. Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) hadir untuk memberikan wadah itu.
Hari ini, para santri yang terpilih menjadi pengurus OSIM Madrasah Aliyah Bilingual mulai mengemban amanah baru pasca apel serah terima amanah kepemimpinan OSIM dari periode sebelumnya. Apel yang dilaksanakan pagi tadi dan dipimpin langsung oleh Bapak Kepala Madrasah memantik semangat baru para pengurus untuk melakukan gebrakan inovasi yang lebih kreatif dan tepat sasaran.
Selamat dan semangat mengemban amanah baru untuk para pengurus OSIM Madrasah Aliyah Bilingual
Tinggalkan Komentar